Items filtered by date: October 2018
Bersama dengan ini kami sampaikan informasi mengenai pelaksanaan seleksi judul tesis bagi Mahasiswa Program Studi S2 Ilmu Kebidanan FK-Unand Angkatan 2017 :
Pembagian Tim Seleksi Judul
Pembagian Tim Seleksi Judul untuk Mahasiswa angkatan 2017 dapat dilihat di bawah ini :
DOWNLOAD
Pelaksanaan Seleksi Judul
- Pastikan bahwa judul yang diajukan tidak sama dengan judul tesis milik senior atau dari bagian lain (Daftar judul tesis Mahasiswa Prodi S2 Ilmu Kebidanan FK-Unand dapat diakses disini)
- Masing - masing alternatif judul harus dilengkapi dengan jurnal kunci (minimal 3 jurnal)
- Menuliskan variabel dependent dan variabel independent untuk masing - masing judul yang diajukan jika ada
- Formulir Usulan Topik Penelitian dan Judul Tesis dapat diperoleh di Sekretariat S2 Ilmu Kebidanan
- Formulir Usulan Topik Penelitian dan Judul Tesis yang telah diisi beserta dengan jurnal kunci disusun rapi dan dimasukkan kedalam map plastik berwarna bening
- Informasi lebih lanjut silahkan hubungi sekretariat Prodi S2 Ilmu Kebidanan FK-Unand
Standar Operating Procedure (SOP) Penentuan Judul Penelitian dan Tesis
Berikut kami lampirkan SOP mengenai Penentuan Judul Penelitian dan Tesis untuk dapat dilaksanakan sebagaimana mestinya :
DOWNLOAD
Kamis - 25/10/2018
13:00 - 15:00 WIB
Tempat
Ruang Seminar Prodi S2 Ilmu Kebidanan FK-Unand
+ Nama : Timmy Larasati
+ No. BP : 1520332023
+ Judul Tesis : Analisis Faktor yang Berhubungan dengan Keikutsertaan Bidan Praktek dalam Pelayanan Kebidanan pada Program Badan Penyelenggaraan Jaminan Sosial di Kabupaten Pasaman Barat Tahhun 2018
+ Dosen Pembimbing :
-
Dr. dr. Hafni Bachtiar, MPH
-
dr. Syamel Muhammad, SpOG (K)
+ Dosen Penguji :
- dr. Bobby Indra Utama, SpOG (K)
- dr. Husna Yetti, PhD
- Erwani, SKM, M.Kes
Rabu - 24/10/2018
13:00 - 15:00 WIB
Tempat
Ruang Seminar Prodi S2 Kebidanan FK-Unand
+ Nama : Aprima Yona Amir
+ No. BP : 1520332027
+ Judul Tesis : Hubungan Kadar Magnesium dalam ASI dan Asupan Energi Ibu dengan Penambahan Berat Badan Bayi Usia 0 - 6 Bulan di Puskesmas Lubuk Buaya Padang
+ Dosen Pembimbing :
- Dr. Arni Amir, MS
- dr. Ermawati, SpOG (K)
+ Dosen Penguji :
- Prof. Dr. dr. Eryati Darwin, PA (K)
- Dr. dr. Vaulinne Basyir, SpOG (K)
- dr. Firdawati, M.Kes, PhD
+ Ketua Sidang : Dr. Arni Amir, MS
Sehubungan dengan akan diadakannya International Conference on Medical and Health Research (ICOMHeR) 2018 " Medical and Healthcare Improvement Through Innovative Research and Interdisiplinary Collaboration" pada :
Hari / Tanggal |
: |
Selasa - Rabu / 13 - 14 November 2018 |
Waktu |
: |
08.00 - 17.00 WIB |
Tempat |
: |
Whiz Prime Hotel Khatib Sulaiman Padang |
Maka dengan ini kami sampaikan kepada mahasiswa Program Studi S2 Ilmu Kebidanan FK-Unand untuk dapat berpartisipasi pada acara tersebut serta memasukkan artikel ilmiah agar dapat diterbitkan pada Prosiding atau jurnal bereputasi sebagai mana yang disebutkan pada lampiran di bawah ini :
Selanjutnya untuk informasi lebih detail mengenai kegiatan ini dapat diakses pada situs / website resmi ICOMHeR 2018 : http://icomher.conference.unand.ac.id/
Demikian yang dapat kami sampaikan, atas perhatia dan kerjasama Saudara diucapkan terimakasih.